Article Detail
Menulis Itu Mudah
Menulis itu mudah, itu
materi dalam pelatihan menulis berita yang diikuti Kabag umum wilayah dan
staf bagian umum, Wakasek dan suster, bapak ibu guru yang ditugaskan
dalam pengelolaan web sekolah. Pelatihan diadakan di hari Rabu, 24 Februari
2021 pukul 09.00 – 11.00. secara virtual
melalui aplikasi zoom meeting. Nara sumber pelatihan menulis berita adalah ibu
Elok Dyah Messwati wartawan harian majalah Kompas tahun 1997 – 2020.
Menurut Ibu Elok, Dalam Menulis itu hanya Men-sharingkan pengalaman menulis.
Bukan teaching atau mengajari. Kalau teaching,
tulisan akan sama dengan saya.
Jika sharing Anda akan lebih memahami proses sebuah penulisan artikel dan tetap menulis
dengan gaya khas Anda. Sebelum memulai proses penulisan, ada baiknya merasakan, mengenang
kembali perjalanan yang telah dilakukan. Bisa
dengan merenung sejenak, membayangkan kembali indahnya atau uniknya perjalanan
tersebut. Bisa juga dengan melihat kembali foto-foto yang kita ambil. Foto =
memori perjalanan.
Hal terpenting untuk memulai sebuah penulisan artikel adalah KONSENTRASI/FOKUS. Abaikan/Singkirkan hal-hal yang mengganggu konsentrasi/fokus anda: suara
TV, majalah/koran, radio/musik yang keras. Music meditasi yang
lembut/hening, justru bisa membantu konsentrasi atau memunculkan daya kreatif
Anda. Kumpulkan kembali data-data, berkas-berkas di meja kerja Anda. Baca ulang yang telah diperoleh selama perjalanan atau penjelajahan di
lapangan. Dari situ Anda akan mendapatkan gambaran besar seperti apa tulisan yang
ingin anda produksi. Bayangkan kisah yang ingin Anda paparkan dalam artikel anda.
Nah, mudah kan menulis itu? Yuk kita coba. Mulai dari hal kecil sudah
bisa kita jadikan materi dalam menulis.
Terimakasih kepada Ibu Elok yang sudah mensharingkan ilmu nya kepada
kami. Sukses!!
Menulis Itu Mudah
Sabtu, (14/5/2022) ada kegiatan HSTU Nasional dengan tema "Menulis itu Mudah". Acara dimoderatori Bapak Dominicus Ponco Wibowo, dari wilayah Tangerang. Dilanjutkan lagu Indonesia Raya & Mars Yayasan Tarakanita. Peserta HSTU ini adalah bapak ibu TU nasional. Pengantar oleh Bapak Frans Asisi Suyono sebagai bagian kehumasan Yayasan Tarakanita.
Dalam kegiatan HSTU kali ini menghadirkan narasumber yaitu Agustina Elok Dyah Messwati yang bergiat sebagai wartawan Kompas. Beliau menyampaikan, peran pentingnya tentang menulis dalam tugas sehari-hari. Sebelum memulai proses penulisan, ada baiknya mengenang kembali perjalanan yang telah dilakukan. Dalam sesi akhir HSTU diadakan tanya jawab juga sesi foto bersama. Sebelum diakhiri ada peneguhan dari bu Ruli, Biro Umum.Beliau berpesan, dampak pandemi sungguh luar biasa dan menjadi tantangan kita.HSTU diakhiri dengan doa penutup oleh Dominicus Ponco Wibowo.
-
there are no comments yet