Article Detail

Tarakanita Science Fair 2018

Kegiatan ini meliputi pameran-pameran Hasil Karya Science, Greenmech dan Robotic. Perlombaannya meliputi Science Competition (dimana peserta diharapkan mampu untuk Merakit Gigo, Membuat Roket Air, dan Cerdas Cermat), selain itu juga ada Sport dan Art Competition (dimana peserta mengikuti perlombaan Futsal, Basket, Fashion Show, Menyusun Bentuk Geometri, Mewarnai dan Melukis).

Tujuan penyelenggaran event Tarakanita Science Fair adalah untuk mempersembahkan hasil-hasil riset peserta didik Sekolah Tarakanita agar masyarakat luas semakin memahami, mengenal pentingnya riset dan teknologi serta inovasi bagi kehidupan di masa depan. Dengan begitu masyarakat akan lebih mengenal bahwa Sekolah Tarakanita Blok Rawamangun adalah sekolah yang unggul dalam bidang science, sehingga dapat menarik masyarakat untuk mau membawa putra-putri mereka bersekolah di Sekolah Tarakanita Blok Rawamangun.

Kegiatan ini mengajarkan peserta didik memiliki belarasa (Compassion) di dalam kelompok dalam mengikuti lomba, peserta didik mampu bersyukur (celebration) atas anugerah yang sudah diberikan Tuhan kepada peserta didik sehingga peserta didik dapat mengikuti lomba yang sesuai dengan minat dan kemampuannya, peserta didik mampu menerapkan pengetahuan dan kemampuan yang mereka miliki, meningkatkan kemandirian belajar, memiliki sikap ilmiah (rasa ingin tahu, objektif, dan terbuka) di dalam lomba yang diselenggarakan (competence), peserta didik mampu berdaya juang (conviction) dalam menghadapi suatu kegagalan dalam berkompetensi, dan mampu mengerjakan segala sesuatu dengan rasa tanggung jawab di dalam 
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment