Article Detail

Outing Class di Hutan Kota Srengseng Jakarta Barat

Acara ini diikuti anak kelas 4 dan kelas 5 sebanyak 309 siswa. Siswa dijemput dan diantar dengan bus sekolah milik Pemprov DKI. Outing class ini diisi dengan penyuluhan dari Dinas Kehutanan DKI Jakarta tentang manfaat hutan kota dan observasi lingkungan Hutan Kota Srengseng.

Belajar di alam salah satu bentuk pembelajaran yang bisa dilakukan untuk lebih mengenal lingkungan sekitar. Kecintaan anak-anak dengan lingkungan lebih dapat dirasakan dengan melihat secara langsung hutan kota yang menjadi salah satu paru-paru kota Jakarta.

Anak-anak mengikuti dengan suka cita walaupun cuaca sempat hujan di pagi hari. Puji Tuhan acara outing class dapat berjalan dengan lancar, dan semoga anak anak bisa  menjadi pelopor cinta lingkungan.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment